UPGRADING RAJA BANDAR UGM

Dipublikasikan oleh rajabandar.wg pada

Komunitas Gerakan Jauhi Bahaya Napza dan Rokok (Raja Bandar UGM) menggelar Upgrading untuk semua kader Raja Bandar periode kepengurusan 2021/2022 pada Hari Sabtu, tanggal 1 Mei 2021. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Cloud Meeting dari pukul 08.30 – 10.20 WIB dengan tema “Being Sensitive, Responsive, and Courageous with Society”.

Kegiatan yang bertujuan untuk merekatkan hubungan antar pengurus dan untuk mengasah skill khususnya berani dalam beraspirasi serta peka dan responsif terhadap suatu permasalahan sebagai kader ini, dimulai dengan pembukaan oleh MC dan juga doa, serta dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua Raja Bandar UGM Periode 2021/2022, Yusufia Asmarani Ashar. Setelah itu, sambutan diteruskan oleh pembina Raja Bandar UGM yang disampaikan Bapak Syarif Hidayatullah, M.Ag., MA. Turut hadir juga pembina Raja Bandar yang lainnya, Ibu Dra. RR. Upiek Ngesti WA DAPE. M. Biomed juga Bapak Basuki Indra Winarta, SIP. Sesi formal pun ditutup dengan sesi foto bersama.

Setelah itu, masuklah pada sesi Upgrading dengan pembicara Kakak Visca Sagita yang merupakan Founder & CEO @masterofceremony.id. Materi ini menekankan sikap yang harus dimiliki ketika ingin menyampaikan sesuatu hal, yaitu percaya diri, dengan semboyannya “Mulai aja dulu!”, serta membahas mengenai cara untuk membuat pribadi percaya diri, yaitu dengan memperbaiki konsep berpikir dan persepsi, fokus kepada diri, dan terus mengembangkan potensi.

Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pemberian apresiasi kepada pembicara, serta hadiah untuk tiga penanya terbaik. Pada akhir sesi, banyak kader yang mengapresiasi kegiatan Upgrading Raja Bandar UGM ini dengan alasan yang dimiliki masing-masing, serta berharap Raja Bandar UGM bisa semakin maju kedepannya.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.